Rensing Bat, Angin kencang yang bertiup kencang pada Jumat pagi (14/11/2025) sekitar pukul 08.30 WITA menyebabkan sebuah oven pengering tembakau yang sudah usang di Dusun Rensing Bat, Desa Rensing Bat, roboh. Nahas, reruntuhan bangunan oven tersebut menimpa atap dapur rumah milik Suwardi Suryawan di RT 06, yang juga merupakan tempat usaha jajanan cokelat.
Menurut Suwardi, kejadian berlangsung tiba-tiba saat angin bertiup kencang dari arah barat. "Kejadian itu secara tiba-tiba, kebetulan waktu itu angin kencang bertiup dari arah barat dan menimpa rumah di bagian atap dapur," ujar Suwardi saat ditemui di lokasi.
Saat kejadian, beberapa pekerja tengah fokus membuat jajanan cokelat di dapur. Dampak dari reruntuhan oven tersebut menyebabkan dua orang pekerja mengalami luka ringan akibat terkena serpihan.
"Kebetulan para pekerja sedang fokus membuat jajanan cokelat, 2 orang pekerja terkena serpihan pada kaki dan punggung dan langsung diobati," tambah Suwardi.
Kerugian materiil akibat insiden ini ditaksir mencapai jutaan rupiah. Selain kerusakan pada atap dapur, serpihan oven juga menimpa alat-alat membuat manisan cokelat dan produk cokelat jadi, yang semuanya mengalami kerusakan total.
Suwardi mengungkapkan bahwa dirinya sudah lama mengkhawatirkan kondisi oven usang tersebut. Ia mengaku sudah berulang kali mengonfirmasi kepada pemiliknya untuk meminta izin merobohkan bangunan tersebut, namun tidak mendapat tanggapan.
"Oven usang itu sudah lama dikonfirmasi ke pemiliknya untuk izin merobohkan tetapi tidak ada respon, sekarang begini jadinya," keluhnya.
Selain oven, Suwardi juga menghawatirkan adanya pohon kayu besar di belakang rumahnya yang sewaktu-waktu bisa saja tumbang di gerus angin kencang dan menimpa rumahnya. "Dia berencana akan segera menebang pohon tersebut sebelum tumbang di gerus angin kencang," jelasnya.
Pasca kejadian, Kepala Dusun (Kadus) Rensing Bat, Muh. Yasin, S.Ag, segera mendatangi lokasi untuk memastikan kondisi dan mengambil tindakan. Muh. Yasin membenarkan insiden robohnya oven tersebut.
Kadus Rensing Bat tersebut berjanji akan segera menindaklanjuti masalah ini dengan menghubungi pemilik oven usang yang roboh. "Kami akan segera memberitahukan pemilik oven usang yang roboh tersebut, dan kami juga akan meminta agar segera menebang pohon besar yang ada di belakang rumah Suwardi untuk di tebang sebelum menimpa rumah warga," tegas Muh. Yasin.
Tindakan cepat dari pemerintah dusun diharapkan dapat mencegah kerugian dan bahaya serupa di masa mendatang.


Tidak ada komentar:
Posting Komentar